oleh

Ir Hj. Suryanti Ngesti Rahayu Resmi Jabat Ketua ICMI, Walikota Prabumulih: Islam Harus Sesuai Perkataan Dengan Perbuatan

-DAERAH-65 views

PRABUMULIH, INFOMEDIAKOTA.COM – Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu, Isteri Walikota Prabumulih Ir .H. Ridho Yahya MM yang juga sebagai Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Palang Merah Indonsesia (PMI), Senin (13/09/2021) Resmi Menjabat Ketua IKatan Cendikiawan Muslim se – Indonesia (ICMI) Organisasi Daerah (Orda) Kotar Prabumulih

Dilantik, langsung oleh Sekretaris ICMI Organisasi Wilayah (Orwil) Sumatera Selatan H Heri Amalindo yang juga merupakan Bupati PALI, dihadiri Walikota, Wakil Walikota H. Andriansyah Fikri SH Dan Istri, Forkompinda, organisasi kepemudaan, dan juga jajaran pemerintahan yang jg dilantik sebagai anggota ICMI bertempat di gedung kesenian rumah dinas walikota prabumulih, Senin (13/9/2021).

Sekretaris ICMI Sumsel, H Heri Amalindo mengatakan sebagai organisasi cendikia hendaknya ICMI dapat menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat dan organisasi-organisasi lainnya. Selain itu, ICMI juga harus dapat mengajak masyarakat bersatu dalam persoalan agama (Islam).

Baca juga  Musrenbang Pemkab PALI Pengembangan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Sumberdaya Lokal

“Tujuannya kita sebagai ikatan cendikia, artinya sebagai organisasi antara masyarakat dan organisasi lain harus lebih baik lagi. Apalagi sekarang, perkembangan agama islam ada yang ke kiri ada yang ke kanan, kalau bisa sebagai ICMI cendikia-cendikia ini mengajak masyarakat itu tetap bersatu dalam agama,” kata Heri Amalindo dihadapan awak Media

Sementara, Ketua ICMI Orda Prabumulih, Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu Ridho didampingi Wakil Ketua, Hj Reni Indayani SKM mengimbau kepada seluruh pengurus dan anggota ICMI Orda Prabumulih untuk selalu mengamalkan ajaran agama islam dalam menyusun program kegiatan.

“Sesuai dengan AD ART yang ada, semua program ICMI berpedoman pada ajaran agama. Untuk itu kedepan kita akan ajak seluruh pengurus Icmi kota Prabumulih untuk membantu masyarakat khususnya umat islam di kota Prabumulih yang memerlukan bantuan,” katanya.

Baca juga  Staf Ahli Bupati Pemkab Muara Enim, Tutup Safari Ramadan di Desa Sugih Waras Kecamatan Rambang

Sementara, Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM mengapresiasi terbentuknya kepengurusan baru Icmi kota Prabumulih dan berharap kedepan akan bersinergi dengan pemerintah kota Prabumulih dalam hal mensukseskan pembangunan.

“Saya juga berharap Icmi harus memberi contoh yang baik sehingga bisa mengatakan turuti perkataanku dan tuturi perbuatanku, artinya bisa memberi contoh yang baik untuk masyarakat kota Prabumulih. Kalau cendikiawan memberi contoh tidak baik maka masyarakat akan tidak baik, kita tidak ingin itu,” pungkasnya.

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.