oleh

Gelar Orientasi Ke 7 PWI Sumsel | Jadilah Wartawan Profesional Beretika Bermartabat, Penuh Kesadaran, Pengetahuan Dan Keterampilan

-Post-5 views

Palembang, Infomediakota.com
Persatuan Wartawan Indonesia Sumatera Selatan (PWI-SumSel) menggelar Orientasi baik peningkatan status dan calon anggota baru, wartawan yang bertugas di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) mengikuti orientasi calon anggota PWI di Hotel Amaris Palembang, Kamis (7/11/2019) dimulai sekira pukul 09.00 WIB. Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar langsung membuka Acara tersebut.

Dalam laporannya Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Sumsel H Anwar sy Rasuan mengungkapkan jika PWI Sumsel periode  2019 – 2024 yang baru berumur  8 bulan sampai saat ini sudah menggelar orientasi ke 7, apresiasi kita Hari ini yang terbanyak dengan diikuti peserta terbanyak.

“ Sebanyak 85 orang peserta yang diantaranya berasal dari Kabupaten OKI, OKU Selatan, PALI, Lahat, OKU Timur, Ogan Ilir dan Prabumulih,” jelasnya.

Sambung Anwar PWI merupakan  konstituen Dewan Pers yang secara legal sudah memenuhi persyaratan yang ditetapkan negara.

Baca juga  Walikota Prabumulih Ir.H.Ridho Yahya di Dampingi EVP Drive III PT.KAI Hendy Helmy Resmikan KA PrabuJaya

“Penyeleksian dan rekrutmen calon anggota sambung Anwar, PWI mengacu pada standar Dewan Pers, dimana status perusahaan pers, kompetensi, dan profesional dalam hal menulis.

“ kita juga tegas kepada panitia orientasi agar tidak pilih kasih, jangan KKN, bekerjalah secara profesional sehingga tujuan dan pencapaian dalam kegiatan yang kita gelar ini dapat sesuai dengan apa yang kita harapkan,” tegasnya.

Selanjutnya di kesempatan sama, Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar menyambut gembira antusiasme peserta dalam orientasi kali ini. Ia juga menuturkan PWI Sumsel menggelar orientasi terhadap wartawan di wilayah se-Sumsel untuk menjadi calon anggota PWI yang baru maupun peningkatan status dari muda ke biasa,

“Apresiasi dan Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin Yang telah meberikan Dukungan dan  sinergi  kepada PWI Sumsel Atas terselenggaranya Orientasi ini.

Baca juga  PT. Pertamina Asset 2 Peduli Berbagi Bantuan Kepada PWI

“ intinya orientasi ini sebagai filter untuk mencari wartawan yang memang benar-benar menjadi seorang wartawan berkualitas,” katanya.

Di tambahkannya Firdaus pun berharap para peserta orientasi yang digelar pihaknya saat ini memang benar-benar dapat menjadi bagian dari anggota PWI yang ada di Sumsel ini cerdas dan berkualitas.

“Orientasi ini Bertujuan Agar Para Pewarta menjadi wartawan profesional beretika dan bermartabat, yang memiliki kesadaran, pengetahuan, dan keterampilan tentunya dapat terus menghasilkan Karya terbaik”tutupnya” [IMK]

 

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.