oleh

Program Ketahanan Pangan di Desa Sukajadi Sungai Rotan Sangat Dirasakan Masyarakat

-DAERAH-9 views

//
MUARA ENIM.INFOMEDIAKOTA.COM ,– Pemerintah Desa (Pemdes) Sukajadi sukses realisasikan ketahanan pangan, tentu hal tersebut membuat masyarakat desa Sukajadi kecamatan Sungai Rotan kabupaten Muara Enim ucapkan banyak terima kasih. Rabu (20/12/2023).

Hal ini di sampaikan langsung oleh dedek (32) kepada awak media ini saat dimintai tanggapannya atas program ketahanan pangan di Desa Sukajadi “Saya mewakili petani dan masyarakat desa Sukajadi kecamatan sungai rotan mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Desa (Pemdes) karena sudah merealisasikan ketahanan pangan di desa kami ini,” tuturnya.

Ditambahkannya pula manfaat dari Program Ketahanan Pangan sangat dirasakan bagi masyarakat apalagi panen sayur telah di lakukan beberapa kali “Yang mana telah merealisasikan ketahanan pangan di desa Sukajadi berupa sayuran dan sudah sering di panen, serta jalan usaha tani yang sangat mempermudah kami sebagai akses ke kebun,” ungkapnya.

Terpisah kepala desa Sukajadi Edi Yanto saat di sambangi di kediamannya kepada awak media menyampaikan rasa syukurnya atas program dan bimbingan dari pemerintah Kabupaten Muara Enim termasuk fasilitas insfrastuktur jalan usaha tani yang telah dibangun

Baca juga  Update 17 Chek Point Posko Dan Sanksi PSBB, Pemkot Pinta Partisipasi Warga Dalam Menutus Pandemi Covid-19 di Kota Prabumulih

” Alhamdulillah pak, sesuai arahan dari pemerintah kabupaten muara Enim, seluruh ketahanan pangan di desa Sukajadi sudah di realisasikan, banyak masyarakat yang mengucapkan terima kasih karena telah terbantu. Untuk ketahanan pangan di desa kami memang di realisasikan berupa sayuran dan jalan usaha tani, yang lebih banyak jalan usaha tani pak, guna untuk lebih mempermudah masyarakat saat beraktivitas, apalagi mayoritas masyarakat desa Sukajadi beraktivitas di kebun ” pungkasnya,

Reporter : Edo Wilantara

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *