oleh

Gelar Silaturahmi Akbar November Mendatang, Presidium Targetkan DOB Kabupaten RL2 Terwujud 2025

-DAERAH-115 views

INFOMEDIAKOTA, PRABUMULIH,  – Presidium DOB Kabupaten Rambang Lubai Lematang atau RL2 hingga kini terus berjuang guna terwujudnya cita-cita berdiri kabupaten sendiri dan pisah dari kabupaten induk yaitu Kabupaten Muara Enim.

Dalam waktu dekatkan akan digelar silaturahmi akbar bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru SH MH dan juga Plt Bupati Muara Enim, Kurniawan AP MSi dijadwalkan hadir di Desa Manunggal Makmur, Kecamatan Rambang Niru, Kabupaten Muara Enim pada awal November mendatang.

Hal itu terungkap dalam rapat persiapan digelar di Aula Yayasan Islahul Ummah Karang Raja, Kecamatan Prabumulih Timur pada Sabtu siang, 22 Oktober 2022.

“Rapat persiapan silaturahmi akbar ini, bagian dari perwujudan kita memperjuangkan DOB Kabupaten RL2. Target kita, yah pada 2025 bisa terwujud. Meski, sekarang ini tengah moratorium. Tetapi, sejumlah provinsi dan kabupaten di Papua bisa dimekarkan Pemerintah Pusat melalui Kemendagri. Harapan serupa, bisa terjadi pada DOB Kabupaten RL2 ini,” ujar Usman Firiansyah SH, salah satu Presidium DOB Kabupaten RL2 dibincangi awak media didampingi Ketua Panitia Muslim, Sekretaris Dewi Handayani, Kordinator Dewan Pembina Ustadz H Mat Amin SAg, dan Kordinator Pengarah Afri Amrullah SH.

Baca juga  Camat Rambang Niru Gelar Rapat Persiapan Pelantikan 11 Kepala Desa Terpilih, Ini Ungkapan Kades Aur Duri

Kata Usman, tujuan DOB Kabupaten RL2 ini mewujudkan percepatan dan pemerataan pembangunan. Apalagi, melihat kabupaten/kota tetangga seperti Prabumulih dan PALI memisahkan diri pembangunan lebih cepat dan merata. Selain itu, Kabupaten Muara Enim berjumlah 22 kecamatan sangat luas, terdiri dari 246 desa serta 10 kelurahan dan layak dipecah kembali mewujudkan DOB Kabupaten RL2.

“Rencana DOB RL2 terdiri enam kecamatan, dan 70 kelurahan/desa penduduk 182 ribu jiwa seluas 2.307 kilometer persegi data BPS 2020. Kita terus berusaha dan berjuang mewujudkan DOB Kabupaten RL2, layak secara ekonomi baik itu SDM dan SDA,” terangnya.

Pertemuan silaturahmi akbar ini, sebut Usman guna meminta restu Gubernur Sumsel HD dan Plt Bupati Muara Enim Kurniawan AP MSi dalam rangka mewujudkan DOB Kabupaten RL2 ini. “Sekaligus sosialisasi kepada masyarakat, kalau Presidium DOB Kabupaten RL2 memang serius memekarkan wilayah kabupaten baru,” tandasnya.

Baca juga  Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2023 PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Gelar Penanaman Pohon dan Pelepasan Bibit Ikan di Danau Shuji

Sementara itu, salah satu Tokoh Masyarakat (Tomas) Beringin, H Mat Amin SAg juga Anggota DPRD Prabumulih mengatakan, sangat mendukung pemekaran DOB Kabupaten RL2 ini.

“Sesuatu lumrah dan harus menjadi program pemerintah, dalam rangka percepatan dan pemerataan pembangunan. Karena itu, kita sebagai warga RL2 sangat mendukung,” ujar Mat Amin.

Makanya, kata Politisi PKS ini semua masyarakat RL2 harus mendukung perjuangan itu agar bisa diwujudkan demi kemaslahatan masyarakat RL2 jika terbentuk DOB ini. “Selamat berjuang, semoga DOB Kabupaten RL2 ini terwujud. Amin,” tutupnya

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *